Rifki Ahmad Cetak Rekor Peparnas XVI Papua, Guru Ngaji yang Hobi Lari
Rekor Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) kembali tercipta pada hari keempat Peparnas XVI Papua 2021. Kali ini, rekor nasional tersebut dicatatkan oleh Rifki Ahmad Soleh dari kontingen Jawa Tengah yang berhasil meraih medali emas dalam cabang olahraga (cabor) Para Atletik Putra nomor 800, 1.500 meter, 5.000 meter (T46). Di nomor 800 m, Rifki bisa memecahkan rekor…
